Pages

BeatMaster Radio

Free Shoutcast HostingRadio Stream Hosting

Aug 26, 2008

VOTE obyek wisata Indonesia pada kampanye internasional The New7Wonders of Nature

ScRatChSouL intro:
Gw dikontak by imel oleh rekan senior di London yg menyampaikan rasa prihatin melihat perhatian di Indonesia atas hal ini. Sampai sekarangpun belum ada Official Supporting Committee untuk mendukung pencalonan objek-objek Indonesia. Departemen Pariwisata tidak/belum memberikan perhatian. Padahal, tanpa komite ini, objek alam yang mendapat dukungan suara cukup tidak akan masuk 77 besar tanpa komite seperti ini. Rekan senior gw ini akan melihat sampai bulan depan. Jika tetap tidak ada, dia akan mencoba membentuknya dengan bantuan KBRI London.
So guys...gw yakin kita semua punya "RASA MEMILIKI YG BESAR" & "KEBANGGAAN" utk objek-objek alam negara kita ini... HAVE YOU ???
LET'S VOTE!



Yth.
Bpk/Ibu/Sdr/i:

Dengan hormat,

Mungkin Anda tahu bahwa pada saat ini The New7Wonders Foundation & Campaign, yang berpangkalan di Swiss, tengah melakukan kampanye internasional pemilihan The New7Wonders of Nature, atau Tujuh Keajaiban Alam yang baru. Pemilihan ini adalah lanjutan dari kampanye lembaga itu setelah pada 07.07.07, di Lisbon, Portugal, mengumumkan hasil pemilihan internasional dari The New7Wonders of the World.

Sama seperti pada pemilihan objek The N7W of the World, pemilihan objek alam The N7W of Nature dilakukan dengan pengiriman suara, atau vote, lewat e-mail ke alamat panitia.

Pemilihan dilakukan secara berjenjang. Pada tingkat ini hingga 31.12.08, pemilihan adalah untuk menentukan 77 objek besar dari lebih 200 objek alam yang dicalonkan di seluruh dunia. Masuk dalam 77 besar adalah syarat untuk dipilih oleh the New7Wonders Panel of Experts untuk masuk ke 21 besar dan kemudian ke The N7W of Nature. Hasil pemilihan ini akan diumumkan pada tahun 2010.

Ada tiga objek yang masuk pencalonan dari Indonesia, yakni
Lake Toba,
Komodo National Park
dan Krakatau


Posisi ke tiga objek alam Indonesia dalam kelompok 77 besar semakin merosot dari waktu ke waktu, sebagai akibat dari kurangnya suara pemilih yang masuk ke panitia. Sekitar dua bulan yang lalu dari tanggal penulisan email ini, posisi Lake Toba misalnya masih di kelompok 20an. Pada hari ini, 26.08.08 posisi itu sudah merosot ke nomor 73. Komodo berada di posisi 61 dan Krakatau di tempat ke 72. Jika kecenderungan merosot ini terus berlanjut, dapat diduga ketiga objek alam Indonesia sudah akan tersingkir dari 77 besar pada bulan September.

Tetapi kerelaan anda menyisihkan waktu 5-10 menit untuk mengisi formulir vote dan mengirimkannya ke panitia bukan saja dapat menghentikan kemerosotan posisi objek-objek alam Indonesia melainkan juga memastikan mereka berada pada kelompok 77 besar.

Cara mengisi dan mengirimkan vote:

1. Buka website: The New7Wonders of Nature.
2. Click: Vote for your nominee
3. Isi kolom: E-mail address dan Confirm your E-mail address
4. Di bagian Vote 1,2 dan 3 kolom please select continent, click dan select Asia, dan
5. Di kolom please select candidate, click dan select Lake Toba, Komodo National Park dan Krakatau, Volcanic Island.
6. Ulang proses 4-5 untuk Vote 4-7 sesuai dengan keinginan anda.
7. Click: Submit

Terimakasih atas partisipasi Anda. Kiranya Anda juga berkenan mengajak kolega, teman, saudara dan kenalan untuk melakukan hal yang sama.


0 comments: