Nasib Pelanggan TV Berbayar ASTRO....
Senin, 20 Oktober 2008 | 02:16 WIB
Astro Akhirnya Berhenti Siaran
JAKARTA, SENIN - Saluran televisi berbayar Astro, akhirnya menghentikan siarannya mulai Senin (20/10) ini pukul 00.00 WIB. ""Kini tiba saatnya bagi kami untuk pamit tidak siaran sampai pemberitahuan lebih lanjut. Mohon maaf, bukan kehendak kami untuk berpisah dengan Anda, keluarga Indonesia," sebut Astro dalam situsnya.
Direct Vision Jamin Pengembalian Uang 36 Ribu Pelanggan
Senin, 20 Oktober 2008 | 16:05 WIB
TEMPO Interaktif, Jakarta: Manajemen PT Direct Vision menjamin akan mengembalikan uang pelanggan yang telah membayar sisa biaya berlangganan di awal langganan. Sejumlah 36 ribu lebih pelanggan dipastikan telah membayar di awal langganan untuk waktu tertentu.
Chief Executive Officer PT Direct Vision Nelia Molato Sutrisno mengatakan sejak pagi mereka sudah menghubungi pelanggan, baik melalui telepon, pesan pendek maupun pemberitahuan di situs mereka, terutama bagi mereka yang sudah membayar dimuka.
Direct Vision Belum Bisa Bayar Refund
Selasa, 28 Oktober 2008 | 15:16 WIB
JAKARTA, SELASA - PT Direct Vision (PTDV) mengaku belum dapat memenuhi kewajiban mereka untuk melakukan refund (pengembalian uang) kepada para pelanggan karena masih menunggu persetujuan dari pemegang saham.
Hingga saat ini, dua pemegang saham yakni PT Ayunda Prima Mitra dan PT Silver Concord belum mengadakan pembicaraan dengan PTDV soal refund tersebut.
"Manajemen sudah memberikan surat mengenai penanganan pelanggan kepada SKDI, Dirjen Postel, dan KPI. Masalahnya adalah proses ini membutuhkan persetujuan dari pemegang saham dalam hal ini PT Ayunda Prima Mitra dan PT Silver Concord. Jadi saat ini manajemen belum bisa memenuhi kebutuhan pelanggan (untuk melakukan refund)," kata Abdul Halim Mahfudz, Vice President Corporate Affair PTDV dalam jumpa pers, Selasa (28/10).
Direct Vision Tahan Refund Pelanggan Astro
DUA pemegang saham PT Direct Vision (DV) diketahui masih menahan dana refund senilai US$1,4 juta yang akan dibayarkan kepada 36.000 pelanggan Astro setelah stasiun telivisi berbayar itu berhenti siaran pada 20 Oktober lalu.
Senior Corporate Affair PT Direct Vision, Halim Mahfudz mengatakan, padahal pihak manajemen sudah menganggarkan biaya hingga US$1,4 juta sebagai refund bagi pelanggan Astro. Tapi, karena belum disetujui oleh pemegang saham, sampai kini dana pengembalian itu belum juga bisa dieksekusi. "Dananya sudah siap dan pihak manajeman akan segera mengeksekusinya ke pelanggan. Tapi, masih menungu persetujuan pemegang saham," katanya di Jakarta, Selasa (28/10).
Pelanggan Astro Gugat Direct Vision
31/10/2008 06:33Liputan6.com, Jakarta: Ketika Astro berhenti siaran sejak 20 Oktober silam, PT Direct Vision, perusahaan yang mengoperasikan televisi berbayar itu berjanji akan mengutamakan pengembalian uang pelanggan, Namun, hingga Kamis (30/10), pengembalian dana belum juga tuntas [baca: Stop Siaran, Astro Janji Kembalikan Uang Pelanggan].
Tak jelasnya pengembalian uang membuat pelanggan menggugat pengelola Astro ke pengadilan. James Purba, kuasa hukum pelanggan meminta Astro segera mengembalikan dana pelanggan yang sudah dibayar. Astro juga diminta siaran kembali untuk memenuhi hak pelanggan.
Gugatan terhadap Astro ini sudah didaftarkan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu lalu. Namun, sampai hari ini, belum diketahui pasti jumlah total dana pelanggan yang harus dikembalikan Astro karena proses pendataan belum selesai.(ANS/Zwasty Andria dan Rudi Utomo)
HINGGA DETIK INI, BELUM ADA KONTAK DARI PIHAK PT.DV
KABAR UPDATE UTK PELANGGAN - JUGA TIDAK JELAS
OH...NASIB...CUMAN PENGEN DAPAT PILHAN HIBURAN TV DI NEGERI INI AJA, SPTNYA RIBET BENER...
Yuwie - Get Friends
Jaringan BLoGGer
0 comments:
Post a Comment